Bengkulu – Kepolisian Daerah Bengkulu, mengambil tempat di Halaman Masjid At Taqwa Kelurahan Sumber Jaya Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu, melakukan kegiatan pembagian Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri, Minggu (02/04/23).
Mengawali kegiatan, dalam kesempatannya, Wadir Reskrimsus Polda Bengkulu, AKBP Andy Arisandi, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan ungkapan terimakasih atas kehadiran masyarakat dalam kegiatan yang menjadi atensi dan diinisiasi langsung oleh Bapak Kapolri serta berlangsung di seluruh wilayah Indonesia.
“Pembagian bantuan berupa paket bahan pokok diharapkan dapat meringankan beban masyarakat, serta menjadi kadang ibadah khususnya bulan suci ramadhan” tegasnya.
Terpisah, Kabid Humas Polda Bengkulu, Kombes. Pol. Anuardi, S.I.K., M.Si., CPHR., dalam keterangannya menegaskan kegiatan pembagian paket bantuan dilaksanakan setiap hari dengan tempat yang berbeda.
Hari ini total sebanyak 125 paket bahan pokok yang Polda Bengkulu bagikan pungkasnya sembari menyebutkan kegiatan serupa juga digelar Polres Jajaran Polda Bengkulu termasuk Polsek.